Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Iklan di bawah menu

4 Cara Menghilangkan Jerawat di wajah Secara Alami Dengan Cepat dan Aman.

infoopas.com - Menghilangkan jerawat dan bekas jerawat itu susah-susah gampang, kita bisa menggunakan bahan alami sekitaran kita gak perlu budget besar. Meski hasilnya gak instan dalam waktu semalam, cara ini ampuh dan aman loh.

Wajah jerawat sekitaran pipi dan wajah sangatlah mengganggu kenyamanan, bahkan menjadi kurang percaya diri, malu dan minder. Parahnya lagi jika sampai meninggalkan bekas yang sulit di hilangkan. Banyak sekali penyebab timbulnya jerawat salah satunya malas mencuci muka.
4 Cara menghilangkan Jerawat di wajah Secara Alami Dengan Cepat dan Aman.
Sobat bisa menghilangkan jerawat tanpa takut efek samping, karena ada Tips dan cara menghilangkan jerawat yang aman dan hemat biaya. yaitu memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada disekitar kita. Lebih jelasnya, inilah 4 cara menghilangkan jerawat di wajah secara alami dengan cepat.

1. Masker Putih Telor
Cara menghilangkan jerawat dengan masker putih telor
Cara menghilangkan jerawat dengan masker putih telor
Putih telur mengandung enzim lisozim yang berfungsi membunuh bakteri dan dapat menghancurkan dinding bakteri, Putih telor salah satu bahan alami yang bisa diaplikasikan diwajah yang berjerawat.

Menurut para dokter kecantikan, putih telur juga dapat mengecilkan pori-pori, ampuh mengangkat komedo, dan menghilangkan jerawat kecil-kecil secara cepat

Cara ampuh menghilangkan Jerawat Secara Cepat dari Bahan Alami menggunakan bahan putih telor
  • Ambil satu butir telor ukuran kecil
  • Pisahkan putih dan kuningnya, karena kita akan memakai putihnya saja
  • Kocok pakai garpu hingga pecah dan berbusa
  • Oleskan putih telor tadi pada wajah merata
  • Diamkan 15-20 Menit sampai kaku
  • Bersihkan pakai air hangat sampai bersih

2. Buah Pepaya

Cara menghilangkan jerawat dengan Buah pepaya
Cara menghilangkan jerawat dengan Buah pepaya
Pepaya selain enak dimakan sebagai pencuci mulut, ternyata bisa dipakai untuk bahan alami menghilangkan jerawat dan bekasnya. 

Enzim papain yang terdapat dalam buah pepaya berfungsi mengangkat dan mengkikis sel kulit mati sehingga wajah selalu segar. Enzim papain sudah banyak digunakan untuk produk kecantikan dan industri

Baca juga : 5 Khasiat Buah Naga

Berikut cara menggunakan secara cepat dan Bahan alami masker pepaya :
  • Kupas pepaya matang dan bersihkan
  • Buang bijinya
  • Blender atau bisa dihancurkan menggunakan sendok hingga halus
  • Tambahkan sedikit madu
  • Oleskan pada wajah yang berjerawat
  • Diamkan 15 Menit, lalu cuci sampai bersih

3. Madu + Putih Telor + Jeruk

campuran madu dan jeruk ampuh menghilangkan jerawat
campuran madu dan jeruk ampuh menghilangkan jerawat
Madu, putih telor, jeruk merupakan kombinasi terbaik yang kebanyakan orang pakai untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya, Madu mengandung hidrogen peroksida ditambah jeruk mengandung kaya vit C. Oleh karena itu ampuh jika di aplikasikan rutin minimal 3x seminggu.

Khasiat dalam madu sudah tidak diragukan lagi, hampir semua produ kecantikan menggunakan bahan alami madu, yang memiliki sejuta manfaat dan paten untuk kulit halus.

Cara menggunakan masker madu ini mudah kok paten:

  • Siapkan Mangkuk
  • Satu Sendok teh Madu
  • Satu sendok perasan Jeruk
  • Putih telor
  • Campurkan semua bahan, aduk dan kocok sampai mengembang
  • Aplikasikan ke seruh wajah memakai kuas
  • Diamkan 15 menit atau lebih
  • Tunggu sampai kering lalu bilas hingga bersih

4.Lidah Buaya
Lidah buaya dipercaya ampuh menghilangkan jerawat
Lidah buaya dipercaya ampuh menghilangkan jerawat /by shutterstok
Eitss bukan buaya darat ya, Lidah Buaya. LOL

Bukan rahasia umum lagi loh, bahan alami dari lidah buaya ini paten mengatasi masalah jerawat kalian, bahannya alami, daripada menggunakan obat-obatan. 

Lidah buaya ini sangat banyak manfaatnya sehingga cukup sering digunakan sebagai bahan baku kosmetik dan obat. Seperti dapat menghilangkan bekas jerawat, mencerahkan kulit kusam, membuat kulit lebih sehat dan lebih mulus.

Kandungan lidah buaya, senyawa polisakarida dan mannose-6phosphate berfungsi memberikan perlindungan kulit dan ampuh penyembuhan luka karena rasanya dingin sama seperti buah mentimun, Baca juga : 5 manfaat buah mentimun untuk kesehatan tubuh

Cara pemakaian lidah buaya untuk menghilangkan noda bekas jerawat secara cepat yaitu :

  1. Ambil satu helai lidah buaya lalu bersihkan sampai bersih
  2. Potong menjadi beberapa bagian
  3. Kupas dan pisahkan bagian pinggiran yang berduri
  4. Ambil Gel atau daging putihnya saja, Simpan dalam wadah.
  5. Kemudian Halus kan gel tersebut pakai gelas, 
  6. Gunakan seperti masker.
  7. Siap diaplikasikan, oleh merata pada wajah sampai leher.
  8. Biarkan sampai kering 20-30 menit
  9. Bilas dengan menggunakan air dingin sampai bersih

Kesimpulan cara menghilangkan jerawat dan bekasnya

Nah demikianlah, informasi mengenai cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat. Ayo aplikasikan bahan-bahan alami tersebut diatas, untuk mencegah jerawat dan menghilangkan noda bekas jerawat, selain murah, untuk mendapatkan nya juga gampang ada di sekitaran. 

Memakai obat-obatan dari resep dokter juga sah-sah saja, asal masih pantauan dokter ahli. karena dewasa ini banyak sekali beredar obat-obatan palsu dengan iming-iming. Jika ada bahan alami kenapa harus milih yang mahal. ya kan? 

Post a Comment for "4 Cara Menghilangkan Jerawat di wajah Secara Alami Dengan Cepat dan Aman."