Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Iklan di bawah menu

Fungsi dan Cara Mengatasi Touchpad Error Pada Laptop

Touchpad adalah perangkat yang biasa ada di perangkat komputer portable seperti laptop atau notebook. Touchpad pada laptop atau notebook merupakan perangkat yang menjadi satu kesatuan karena tanpa adanya touchpad, laptop atau notebook menjadi sulit digunakan walau masih bisa menggunakan mouse. Fungsi touchpad di notebook atau komputer memiliki kesamaan.
Fungsi touchpad pada komputer portable sama dengan mouse, hanya cara kerjanya saja yang sedikit berbeda. Touchpad merupakan perangkat keras kategori perangkat input yang terdiri dari papan dengan permukaannya dilapisi sensor khusus untuk mendeteksi gerakan jari. Gerakan jari ini direkam oleh sensor tersebut untuk menjalankan pointer pada layar laptop atau notebook sebagai pengganti mouse.

A. Apa Fungsi Touchpad Pada Komputer Portable ?

Touchpad ini memiliki fungsi yang sama dengan mouse yaitu untuk mengendalikan pointer yang muncul di layar monitor. Berikut penjelasan dari beberapa Fungsi touchpad pada komputer portable yang perlu Anda pahami:

1. Untuk Menggerakan Kursor atau Pointer di Layar Monitor

Fungsi dan Cara Mengatasi Touchpad Eror Pada Laptop

Fungsi touchpad yang utama adalah sebagai alat yang digunakan untuk mengontrol kursor atau pointer yang muncul di layar monitor. Dengan menggunakan touchpad, maka Anda bisa menggerakan dengan bebas kemanapun kursor berada. Kursor di laptop atau notebook sendiri secara default berbentuk anak panah.

2. Sebagai Alat Input

Fungsi touchpad sebagai alat pada laptop appel
Fungsi touchpad sebagai alat
Fungsi touchpad sebagai alat input dilakukan untuk menjalankan fungsi klik, double click, right klik, left click, dan drag and drop. Tidak hanya itu, dengan touchpad juga Anda bisa melakukan scrolling di layar monitor terhadap dokumen yang membutuhkan scrolling untuk membacanya secara keseluruhan. 

Biasanya di bagian kanan touchpad ada area yang sedikit berbeda, teksturnya lebih kasar dan ada tanda panah untuk menunjukkan arah atas dan bawah touchpad.
Touchpad laptop juga bisa digunakan untuk melakukan klik kanan, klik kiri, dan double click untuk memilih, membuka, dan menutup dokumen. Create, replace, update, dan delete bisa dilakukan dengan mudah jika Anda menggunakan touchpad dengan jari-jari tanpa memerlukan mouse lagi. 

Menggerakan touchpad mudah dilakukan dengan mengandalkan jari-jari seperti telunjuk dengan jempol dan menggunakan kedua tangan agar lebih mudah.

3. Menggantikan Fungsi Mouse

cara ampuh mengatasi touchpad yang tidak berfungsi laptop windows 7/10
Fungsi touchpad pada komputer/appel
Tentu inti dari adanya touchpad pada komputer portable seperti laptop dan notebook adalah untuk menggantikan fungsi mouse. Jika mouse harus dibawa kemanapun Anda pergi dengan laptop, touchpad tidak perlu karena sudah menempel atau menjadi satu dengan laptop. Selain menghemat ruang kerja, touchpad juga bisa digunakan dengan mudah menggunakan jari-jari Anda.
Touchpad sebagai pengganti mouse sangat bermanfaat jika Anda tidak terbiasa menggunakan mouse. Kegiatan scrolling, drag and drop, klik kanan, klik kiri, dan double click bisa dilakukan dengan touchpad yang menempel pada laptop atau notebook. Namun, bagi Anda yang lebih nyaman menggunakan mouse, terkadang kehadiran touchpad tidak begitu dipedulikan karena sudah menggunakan mouse. Jadi kembali lagi ke selera dan kenyamanan penggunanya.
Jenis touchpad terbagi menjadi dua bentuk, yaitu touchpad yang langsung terhubung dengan tombol klik kanan dan klik kiri, dan touchpad yang terpisah. Disarankan membeli laptop dengan touchpad tidak terhubung langsung tombol klik kanan dan klik kiri karena memudahkan dalam menggerakan pointer. 

B. Mengatasi Touchpad Eror Pada Laptop

Sebelumnya perhatian cara ini mengatasi touchpad yang tidak berfungsi ini bisa saja berhasil, bisa juga tidak. Berikut Cara Mengatasi Touchpad Eror pada laptop windows 10

1. Buka windows explore (Gambar windows + E)
2. Klik kanan pada This PC (untuk windows 7 My Computer)
3. Klik manage, tunggu hingga muncul form computer management
4. Klik device manager
5. Cari langsung tulisan mice and other pointing devices
6 Keterangan : jika toucpad Anda bermasalah biasanya tulisan mice and other pointing devices ada tanda (!) kuning.
7. Silahkan klik kanan pada tanda ! tersebut lalu update driver software, 
8. Nanti ada dua pilihan
9. Saran dari saya lebih baik download ulang driver mice and other pointing devices, download versi terbaru dan sesuaikan nama laptop dan OS yang sedang Anda gunakan. 
10. Setelah download berhasil, kemudian instal ulang sampai proses install selesai. Lalu restart laptop. 
11. Berhasil.

Demikianlah Fungsi touchpad pada komputer portable di atas serta cara mudah mengatasi touhpad yan bermasalah. Tinggalkan komentar

Post a Comment for "Fungsi dan Cara Mengatasi Touchpad Error Pada Laptop"