Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Iklan di bawah menu

Kabar Gembira Peluang Usaha Online Tanpa Modal Untuk Pemula

Jaman sekarang peluang usaha online yang menjanjikan sukses besar secara cepat, sangatlah banyak. Peluang usaha ini harus kita lirik karena diprediksi akan terus berkembang dan mudah dikerjakan. Ini berdasarkan pengguna internet di indonesia terus meningkat.

Mengingat perkembangan internet justru memudahkan untuk mendapatkan uang online. Bisnis online dengan modal internet sangatlah membantu dalam pemasaran dan jika diseriusi bisa mendapatkan uang dengan mudah loh guys.

Peluang Usaha Online Tanpa Modal Untuk Pemula

Rekomendasi jenis usaha ini yang benar-benar bagus untuk di tekuni saat ini.  Lalu apa sih usaha online tanpa modal yang menjanjikan sukses besar itu? Simak ya sampai selesai. Biar tidak salah jalan.

Peluang Usaha Online Yang Menjanjikan Sukses Besar 2020

Anak muda harus usaha dan berbisnis, mampu menciptakan peluang usaha nya sendiri dan selalu kreatif dan inovatif. berikut ini peluang usaha online tanpa modal 2020 adalah:

1. Menjadi Youtuber

Usaha online anak muda kekinian, populer, dan terbaik
Usaha online menjadi seorang youtuber (instagram : Atta Halilintar)
Jika anda pernah kuliah dibidang editing atau punya kecakapan dalam berbicara. Boleh menjadi seorang youtuber/vloger. 

Peluang usaha online ini, sebagai seorang pemula tanpa harus menggunakan kamera profesional, cukup menggunakan kamera hp anda sudah bisa menghasilakan uang di internet. 

Sekarang ini banyak anak muda, bapak-bapak, ibu rumah tangga bahkan sampai politisi dan aktor berlomba-lomba menjadi seorang konten creator video atau youtuber. Sebut saja , Atta Halilitar, Rafi Ahmad (artis) Sahroni (politis) dan masih banyak lagi.

Selain di anggap keren tentu menjadi youtuber bisa menghasilkan uang pendapatan yang banyak setiap bulan hingga ratusan juta. So, dari mana sih seorang youtube itu dapat uang?  Singkat nya dia mendapatkan uang ketika di bayar oleh google adsense melalui iklan tayang (monetisasi youtube).

Usaha kreatif ini Jadi, google punya platform yang namanya youtube. Dimana semua perusahaan yang ingin bekerjsama dengan youtube yakni ingin mengiklankan semua bisa lewat para youtuber . 

Coba deh perhatikan ketika anda menonton video akan iklan muncul, nah ketika iklan yang berjalan itu anda tidak skip maka pihak google dan youtuber mendapatkan uang dengan cara bagi hasil.

Youtuber ini nanti membuat konten kreatif yang kemudian di upload lalu ketika ada yang nonton banyak mereka akan dapat google adsense dari iklan. 

2. Menjadi Selebgram

Peluang usaha online menjadi selebgram / sumber : instagram
Pelung usaha online yang menjanjikan selain menjadi youtuber adalah menjadi seorang selebgram. Platformnya tentu pake aplikasi instagram, karena selebgram hanya sebutan untuk mereka yang sudah terkenal dan memiliki follower yan banyak.

Anda memiliki wajah ganteng/cantik? atau punya keahlian untuk foto diri anda sendiri dengan tampilan yang sangat amat bagus? Untuk menjadi usaha jasa selebgram tidak harus mempunyai follower yang sangat besar tetapi followernya sedikit juga bisa. 

Dan permintaan dari selebgram itu semakin banyak. Kenapa? Karena makin banyaknya online shop yang jualan tapi gak bisa foto, karena dewasa ini ke foto studio mahal. Sehinga para online shop, perusahan, brand terkenal membutuhkan jasa selebgram untuk endorse sebuah produk mereka.

Bedanya follower kecil dan follower besar yaitu kalau follower anda sedikit mungkin di bawah 10k lah, mungkin bisa saja anda hanya di kasih produk dan sedikit uang. 

Tetapi kalau follower anda makin bertambah dan banyak 50k-100k, anda tidak hanya mendapatkan produk saja, tetapi hasil endorse anda bisa mendapatkan uang ratusan hingga puluhan juta dari sekali hasil kerja sama dengan yang mau endorse misal perusahaan produk tersebut, atau usaha perorangan. Untuk dapat uang di internet jadilah selebgram terkenal. Sangatlah menjanjikan lho! ayo coba.

#3. Supplier di Market Place

Bisnis online menjadi supplier di market place
Peluang mendapatkan uang di internet
Usaha online modal kecil tetapi bisa untung besar menarik untuk dijalani. Jika anda seorang yang kreatif, maka semua bisa dijadikan peluang bisnis sampingan. Anda bisa menjadi seorang market place di toko online.

Market place itu seperti tokopedia, bukalapak, shope dan e-commerce lainnya tentu gratis untuk semua orang. Dimana di platform nya menyediakan barang-barang yang murah. 

Bagaimana  mendapatkan uang dari internet, ya saya stok barang yang banyak dengan harga yang murah. Caranya bisa import atau membeli kepasar supplier/grosir tanah abang, pasar senen, roxy, cempaka mas dll. Anda stok yang banyak lalu jual ke market place dengan harga murah.

Disitu anda mendapatkan keuntungan dari orang-orang yang ingin membeli barang sebagai kebutuhan, kenapa orang lebih memilih belanja online karena biasanya barang yang di incar harga yang murah, service yang bagus dan testimoni pelanggan yang sangat bagus. 

4. Menjadi Reseller

Usaha online menjanjikan 2019
Sistem reseller di indonesia (anfo.co.id)
Menjadi reseller resikonya lebih kecil karena usaha online modal kecil. Dengan modal kecil itu berarti anda harus stok pruduk sendiri juga, jadi reseller biasanya gak jualan di market palce tetapi jualannya di instagram, facebook, dan media social lainnya. Pertanyaannya, emang bisa laku? Jawabannya Sangat bisa. Banyak orang yang sudah melakukan.


5. Dropshiper

Peluang usaha online anak muda yang menguntungkan
Sistem dropship by snicketscorp.com
Berikut ini, bisa dibilang bisnis online shop tanpa modal, karena anda hanya membutuhkan internet dan hp smart saja sudah bisa menghasilkan uang jutaan secara online. Yaitu menjadi dropshiper.

Apa bedanya dropship dan reseller? Bedanya adalah reseller harus memiliki stok barang misal anda beli online dengan harga sangat murah, kemudian jual kembali ke media social dengan mengambil untung. Sedangkan dropshiper anda tidak perlu stok barang atau produk sama sekali, untuk di pasarkan, tidak perlu mengeluarkan uang.

Kerjanyapun bisa anda lakukan usaha ini di rumah. Caranya anda membuat sebuah akun di market place misal tokopedia. Jika ada pembeli di toko online milikmu, anda tinggal pesan ke supplier atau distributor yang sebelumnya sudah bekerja sama dengan anda.

Kemudian melakukan transfer pesanan secara lengkap dengan rincian pengirim, lalu pihak distributor tersebut mengirimkan barang pesanan langsung ke pembeli/customer atas nama tokoh onlinemu. Masih bingung? silahkan lihat gambar diatas ya.

Dropship merupakan cara mudah bisnis online, namun mesti pandai memilih reseller/distributor yang terpercaya dan nyaman untuk kepuasan dan kepercayaan pelanggan toko onlinemu, karena kualitas sangat mempengaruhi kredibilitas toko. Tertarik untuk coba?


Kesimpulan

Nah, itulah informasi peluang usaha online yang sangat menjanjikan tanpa modal besar, segera anda ambil kesempatan itu, sebelum orang lain terlebih dahulu. Jangan menunda-nunda usaha ini sangat berperluang untuk kesuksesan anda sekarang dan masa depan jika bisa fokus, karena sudah banyak yang mengikuti cara diatas.

Post a Comment for "Kabar Gembira Peluang Usaha Online Tanpa Modal Untuk Pemula"