Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Iklan di bawah menu

Suka Makanan Laut? Begini Cara Masak Cumi Paling Enak

Cumi adalah satu makanan laut yang banyak digemari. Namun tidak semua orang pandai cara masak cumi paling enak, karena teksturnya yang lembut dan tinta hitamnya. Mengolah cumi memang perlu ketelitian agar tidak amis baik dalam mencucinya maupun pengolahannya. 


Sotong/cumi merupakan sumber protein yang baik untuk tubuh loh. Setiap 100 gram setidaknya memenuhi 30% kebutuhan protein harian / mengandung protein 16 gram. Dan juga, Mengandung nutrisi vitamin dan mineral yang sangat baik untuk perkembangan tubuh. 

Bayangkan saja setiap Anda makan 100 gram cumi-cimi sudah mendapatkan manfaat nutrisi ini (sumber diatas menurut situs Livestrong)1,3 mcg vitamin B12, 1,2 mcg vitamin E, 4,7 mg vitamin C, 10 mcg vitamin A, 56 mcg B6, 32 mg kalsium, 680 mcg Zat Besi, 44 mg Sodium.

Penasaran bagaimana cara mengolah cumi yang benar agar tidak bau amis saat dimanakan? Berikut ini cara memasak cumi untuk Anda yang kurang pandai dalam mengolah cumi. Simak yah!

Cara Memasak Cumi Paling Enak

1. Cumi Goreng Tepung Sederhana

Cara membuat cumi goreng tepung lezat
Gambar cumi tepung goreng

Cara membuat cumi goreng tepung paling enak sendiri bisa terbilang mudah, hal yang perlu Anda persiapkan adalah 


Bahan :
  1. Cumi yang sudah dibersihkan dan dipotong menjadi cincin, dan tentakel dibiarkan utuh
  2. Perasan 1/2 lemon
  3. ½ kg tepung
  4. 1/2 sdt cabai
  5. 1/2 sdt merica
  6. 1 sdt garam
  7. 1/2 cangkir susu mentega atau susu
  8. Minyak sayur untuk penggorengan
  9. Saus marinara, irisan lemon, atau aioli atau opsional
Cara memasak: 

1. Potong tubuh cumi menjadi bentuk cincin

Tubuh cumi yang sudah dibersihkan dapat dipotong menjadi cincin seperti resep cumi goreng yang populer. Seluruh bagian ekor dapat dimakan, termasuk bagian sirip di bagian akhir. Jika Anda hanya ingin cincin atau tentakel yang digunakan untuk cumi goreng, simpan ujung ekornya dan goreng kemudian.

2. Rendam cumi dengan perasan lemon

Masukkan cumi ke dalam mangkuk dengan perasan lemon, dan diamkan selama 30 menit. Cara ini akan melunakkan cumi.

3. Masukkan semua bumbu



Dalam mangkuk sedang, kocok semua bumbu untuk menggabungkan tepung, cabe rawit, merica, dan garam. Masukkan butter milk atau susu dalam mangkuk kemudian masukkan cumi dan aduk rata.

4. Panaskan minyak goreng

Panaskan minyak goreng dalam penggorengan dan goreng cumi sekitar 2-3 menit, sampai berwarna cokelat keemasan. Kemudian tiriskan dan sajikan dengan saus dan potongan lemon, jika diinginkan.

2. Cumi Hitam Kuah Pedas



cumi masak tinta hitam pedas
Cumi kuah hitam pedas
Cumi dimasak hitam gini sih favorite aku banget. dan ternyata salah satu makanan favorite di masakan sari laut adalah cumi masak tinta hitam. Selera makan bertambah karena Rasa kuah hitam nya. Lebih enak dan puas kalau dicampur nasi putih hangat.

Bahan rempah cumi hitam kuah pedas :
  1. Cumi segar 500 gr
  2. 1/2 liter air bersih
  3. 9 biji bawang merah
  4. 5 biji bawang putih 
  5. 3 biji cabe rawit 
  6. 7 biji cabe merah kriting 
  7. 4 biji kemiri
  8. 1 lembar daun salam 
  9.  3 lembar daun jeruk
  10. 1 Batang serai
  11. 1 Ruas jahe, geprek
  12. 2 ruas laos, geprek
  13. 1/2 sendok merica 
  14. 1/2 sendok gula pasir 
  15. Garam secukupnya
Adapun cara masak cumi tinta hitam pedas adalah:

1. Cuci cumi hingga bersih.

Saat membersihkan cumi berhati-hati agar empedu tinta hitam nya tidak meletus. Kemudian potong-potong sesuai selera. Kalau Saya sih sukanya cumi utuh.

Note: *Sebaiknya gunakan cumi segar agar hasil kuah hitam pekat.

2. Siapkan bumbu halus

Blender atau ulek semua rempah bumbu-bumbu diatas kecuali daun salam, daun jeruk, serai, laos dan jahe. Hingga halus, lalu siapkan dalam wadah.

3. Panaskan minyak goreng

Kita tuangkan 2 sendok minyak goreng kedalam kuali bersih dan masukan semua bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tumis hingga tercium aroma wangi. Jangan terlalu lama ya tumisnya biar tidak hangus.

Setelah itu masukan jahe dan laos yang sudah di geprek. karena jahe juga sangat bagus untuk menghangatkan tubuh.

4. Masukan cumi

Setelah bumbunya harum, Kita masukan cuminya. Aduk-aduk dulu hingga tercampur bumbu. Kemudian biarkan sejenak hingga bumbu meresap kurang lebih 5 menit saja.

5. Masukan air bersih

Yuk, kita lanjut diproses akhir. Masukan 1/2 liter air, garam, gula, daun jeruk dan daun salam. Yang suka penyedap rasa boleh menambahkan sesuai selera. Kemudian biarkan hingga matang dan meresap. Tandanya sih air nya menyusut, kira-kira 15-20 menit.

Taraaa jadi deh cumi kuah hitam pedasnya. Siap disajikan di meja makan keluarga.


Cara Membersihkan Cumi

1. Potong Kepala dari Tubuh Cumi-cumi

Pegang ekor cumi di satu tangan dan kepala di tangan lainnya. Tarik dengan kuat kepala dan tubuh cumi dengan gerakan memutar sedikit hingga kepala dan jeroan cumi keluar dari tubuh.

2.  Potong Tentakel

Tentakel cumi benar-benar dapat dimakan dan sangat baik saat digoreng seperti di cumi goreng atau di makanan laut. Letakkan  pisau Anda tepat di belakang mata cumi dan potong lurus ke bawah.

3. Potong Paruh Dari Tentakel

Jika Anda berencana memakan tentakel cumi-cumi, Anda harus melepaskan paruhnya. Paruh cumi adalah sepotong tulang rawan yang enak dimakan. Paruh cumi terletak di dasar tentakel yang terhubung ke kepala cumi-cumi. Setelah tentakel dipotong dari kepala, remas jaringan ikat di bagian atas dan paruh akan dengan mudah keluar.

4. Tarik Membran Kulit

Meskipun kulit cumi-cumi yang gelap dan berbintik dapat dimakan, sebagian besar koki memilih untuk mengeluarkannya untuk tampilan yang lebih menarik. Kulit akan mudah terpisah dari daging jadi tariklah kulit dari tubuh cumi.


Setelah kulit cumi dihilangkan, cuci bagian dalam tabung tubuh cumi dengan seksama, menggunakan jari Anda untuk mengeluarkan sisa jeroan. Keringkan sebelum melanjutkan untuk memasak.



Bagaimana? Tidak begitu sulit bukan cara masak cumi dengan resep dan bahan-bahan yang ada di atas. kamu mau coba resep cumi yang mana dulu? jawab di komentar ya bunda. Selamat mencoba!

Post a Comment for "Suka Makanan Laut? Begini Cara Masak Cumi Paling Enak"